Long Betaoh,– Dalam upaya memperkuat tata kelola pemerintahan desa yang transparan dan akuntabel, Pos Long Betaoh Satgas Yonzipur 8/Smg turut serta dalam Rapat Paripurna Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Long Betaoh masa sidang I Tahun 2025. Rapat yang membahas Laporan Keterangan Penyelenggaraan Pemerintah Desa (LKPPDes) Desa Long Betaoh Tahun Anggaran 2024 ini berlangsung di Kantor Desa Long Betaoh.(Sabtu,15 Maret 2025)

Kehadiran Danpos Long Betaoh dalam rapat ini menunjukkan komitmen TNI dalam mendukung pembangunan dan pengawasan di tingkat desa, khususnya di wilayah perbatasan. Partisipasi aktif ini mencerminkan sinergi yang kuat antara TNI dan pemerintah desa dalam mewujudkan tata kelola yang baik.
Rapat paripurna ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, termasuk Camat Kayan Hulu Bapak Setim Ala S.E M.Si beserta staf, Kepala Desa Long Betaoh dan jajaran perangkat desa, Ketua BPD Desa Long Betaoh beserta anggota, Ketua RT 01 dan 02, serta Banit Samapta Polsek Kayan Hulu. Kehadiran berbagai elemen masyarakat ini menunjukkan semangat gotong royong dan partisipasi aktif dalam pembangunan desa.

Dalam rapat tersebut, Kepala Desa Long Betaoh memaparkan LKPPDes Tahun Anggaran 2024, yang mencakup pencapaian pembangunan desa dan penggunaan anggaran selama tahun sebelumnya. BPD Desa Long Betaoh kemudian memberikan tanggapan, masukan, dan evaluasi terhadap laporan yang disampaikan. Camat Kayan Hulu juga memberikan arahan dan apresiasi terhadap kinerja pemerintah desa, serta menekankan pentingnya kerjasama antara pemerintah desa, BPD, dan masyarakat.
“Kehadiran kami di sini adalah wujud nyata dukungan TNI terhadap pembangunan desa dan pengamanan Daerah khususnya di Wilayah Perbatasan RI-malaysia ,” ujar Danpos Long Betaoh. “Kami berharap, sinergi antara TNI dan pemerintah desa dapat terus ditingkatkan untuk mewujudkan desa yang maju dan sejahtera.”

Kegiatan rapat paripurna ini berlangsung dalam suasana yang aman dan kondusif, mencerminkan kerjasama yang harmonis antara berbagai pihak. Dokumentasi foto kegiatan terlampir.